
ARRUSNews – Dengan menggandeng anggota TNI, jajaran Polres Solok melaksanakan kegiatan gotoroyong membersihkan area pasar nagari Guguak, Kecamatan Gunung Talang, Kabupaten Solok, Minggu (16 Agustus 2020).
“ Kegiatan goro ini sebagai rangkaian memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 75,” kata Kapolres Solok AKBP Azhar Nugroho.
Aksi sosial yang lebih menggambarkan sinergitas TNI-Polri itu, selain diikuti Kapolres Solok AKBP Azhar Nugroho.S.Ik.SH.M.Si, juga ikut Waka Polres Kompol Harianto,M.H,M.M, Kabag Ops Polres Solok AKP Hendro L,SH,S.IK, Kasat Binmas Polres Solok AKP Bambang Hariyono,SE, Kasat Intel AKP Drs Tarmizi.A,M.H, Kasat Lantas Iptu Hidayanda Rizki,SH, Kasat Sabhara Iptu Awaludin,SH, Kasi Propam Ipda Irhas Murad,SH, Kapolsek Talang Iptu Azwari Siregar,SH, Kasdim 0309/Solok Mayor Inf Hendra Bagus Arioko, Danramil 09/Gunung Talang Kapten Inf Kristian Napitupulu, Danramil 04/Payung Sekaki Lettu Czi Jon Erikson, Para Perwira staf dan Personel Polres Solok serta Personel Kodim 03/09 Solok.

Dari pantauan, Kapolres Solok AKBP Azhar Nugroho bersama jajaran Kodim 0309 Solok dan personel tampak berjibaku membersihkan lingkungan pasar nagari Guguk, mulai dari pintu masuk sampai kedalam pasar.
Para petugas tidak segan-segan mengeruk dan membersihkan selokan serta tempat berjualan pedagang guna menciptakan lingkungan bersih dan memberikan rasa nyaman bagi pengunjung pasar.
“ Dengan adanya kegiatan ini, TNI-Polri ikut membaur bergotong royong ditengah-tengah masyarakat. Diharapkan aksi sosial ini juga dapat menjali silaturahmi dengan masyarakat kabupaten Solok,” tutur Kapolres Azhar Nugroho.
Reporter: Wezi Rismanto
Editor : Melatisan
Facebook Comments